Fri. Apr 19th, 2024

Pemenang Lelang Motor Listrik Jokowi Diperiksa di Polres Jambi

Jokowi sedang menguji motor listrik Gesits

Porosberita.com, Jakarta – Polresta Jambi memeriksan M Nuh, pria yang memenangkan lelang motor listrik Gesits bertanda tangan Presiden Jokowi seharga Rp 2,5 miliar.

“Tidak ada penahanan. Hanya dimintai keterangan,” kata Kepala Bidang Humas Polda Jambi Kombes Pol Kuswahyudi Tresnadi, Kamis (21/5/2020).

Namun, Kuswahyudi enggan memberikan keterangan lebih lanjut alasan pemanggilan M Nuh. Dirinya berulang kali hanya mengatakan, “Tidak ada penangkapan, tidak ada penahanan.”

Kabarnya, M. Nuh di gelandang ke kantor polisi karena diduga melakukan penipuan dan tidak membayar Gesits. Dia mengaku sebagai pengusaha dan berhasil mendapatkan motor listrik Gesits dengan tanda tangan Presiden Jokowi seharga Rp 2,5 miliar dalam lelang di acara konser amal Covid-19 bikinan BPIP dan MPR.

Sebelumnya, motor listrik Gesits yang bertanda tangan Presiden Jokowi laku Rp2.5 miliar dalam lelang di konser “Berbagi Kasih Bersama Bimbo”, Minggu (17/5/2020).

Proses lelang motor listrik yang dipandu oleh pembawa acara Choky Sitohang dan Andy F. Noya. Lelang sempat di buka dengan harga Rp700 juta dari salah satu penelpon yang kemudian jumlahnya terus bertambah setiap menit hingga mencapai angka Rp1.5 miliar.

Akhirnya motor listrik bertanda tangan Jokowi itu pun jatuh ke tangan warga asal Jambi bernama M. Nuh yang berhasil menawar dengan cepat di harga Rp2.550.000.000.

Konser “Berbagi Kasih Bersama Bimbo” digelar MPR RI bersama Badan Pembinaan Ideologi Pancasila (BPIP) dan Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) dengan tujuan menggalang dana bagi korban dan masyarakat terkena dampak COVID-19. (wan)

About Author