Wed. Oct 29th, 2025

Update Corona (19/5/2020) Korban Meninggal 1.221 Orang Dan Jumlah Pasien Positif 18.496 Orang

Achmad Yurianto

Porosberita.com, Jakarta – Jumlah kasus positif virus corona (Covid-19) di Indonesia terus bertambah dan kini sudah  mencapai 18.496 kasus. Sementara, jumlah pasien sembuh 4.467 orang, dan yang dinyatakan meninggal dunia 1.221 orang.

“Hari ini bertambah 486 kasus positif, total 18.496 kasus,” kata Juru Bicara Pemerintah untuk Percepatan Penanganan Covid-19, Achmad Yurianto di Gedung Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB), Selasa (19/5/2020).

Pasien sembuh bertambah 143 orang, sehingga totalnya menjadi 4.467 orang. Sementara korban meninggal bertambah 30 orang, dengan demikian secara komulatif sudah berjumlah 1.221 orang.

Sebelumnya, pada Senin (18/5/2020), jumlah kasus positif corona mencapai 18.010 kasus. Dari jumlah itu, 4.324 orang dinyatakan sembuh, dan 1.191 orang lainnya meninggal.

Sementara, data terkini untuk orang dalam pemantauan (ODP) sebanyak 45.300 dan pasien dalam pengawasan (PDP) sebanyak 11.891 orang. (wan)

About Author