Thu. Jan 9th, 2025

Surya Paloh, Anies, AHY dan JK Akan Hadiri Milad PKS di Istora Senayan

Ahmad Syaikhu, AHY, Surya Paloh, Anies dan JK

Porosberita.com, Jakarta – Sejumlah tokoh besar seperti Ketua Umum Partai NasDem Surya Paloh hingga bakal capres Koalisi Perubahan untuk Persatuan (KPP) Anies Baswedan dijadwalkan hadir di acara puncak Milad Ke-21 PKS di Istora Senayan, Jakarta, Sabtu (20/5/2023) besok.

Selain itu, dijadwalkan hadir juga Ketum Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) dan Jusuf Kalla (JK).

“Ada Surya Paloh, ada JK, Pak SBY mau diundang tapi dia nyerahkan ke Pak AHY,” kata Juru Bicara PKS Ahmad Mabruri ketika dikonfirmasi, Jumat (19/5/2023) dikutip dari CNNIndonesia.com.

Mabruri menyebut Surya Paloh dan AHY –dua Ketum Parpol bakal mitra koalisi PKS untuk mengusung Anies di 2024–akan menyampaikan sambutan acara milad di Senayan itu.

Sementara, Ketua Majelis Syuro PKS Salim Segaf dan JK akan memberikan orasi kebangsaan.

“Anies pidato kebangsaan di akhir acara,” ucap Mabruri.

Terpisah, Sekretaris Jenderal PKS Habib Aboe Bakar Alhabsy menyampaikan Milad ke-21 PKS mengusung tema Semangat Perubahan untuk Persatuan.

Menurut Aboe, tema itu mengusung semangat perubahan. Perubahan dari banyaknya catatan atas berbagai masalah bangsa dan evalusi pemerintahan hari ini.

Aboe menyebut acara itu nantinya akan dihadiri ribuan kader PKS.

“Kita akan menggelar pesta rakyat yang bisa dinikmati publik karena kita ingin berbagi kebahagiaan. Milad 21 PKS pada tahun ini spesial karena kita saat ini sudah memiliki Calon Presiden dan ini peringatan Milad menuju Pemilu 2024,” kata Aboe dalam keterangannya, Jumat (19/5/2023). (wan/CNNIndonesia.com)

About Author